Ini merupakan tutorial bahasa Arab sederhana yang saya buat (Tutorial ini belum sempurna), tetapi akan cukup memberikan beberapa kemampuan komunikasi yang sangat baik dalam bahasa Arab, yang merupakan bahasa tertua di dunia (Anda juga dapat belajar cara membaca dan menulis dalam bahasa Arab!!).
Jika Anda menyukai tutorial ini, dan Anda mempunyai waktu dan kemampuan untuk menerjemahkannya ke dalam bahasa Anda sendiri, maka silahkan
sekarang. Tutorial ini sudah tersedia dalam bahasa Inggris, Spanyol, Jerman, Perancis, Portugis dan Italia. Saya berharap dapat menyediakannya dalam bahasa yang lain. Ucapan terimakasih: The Indonesian Version was translated by Naniek Rosyidah. |
Mengapa Anda harus belajar bahasa Arab?
Bahasa Arab adalah bahasa yang digunakan secara luas di planet ini. Bahasa Arab merupakan bahasa utama dari 22 negara, digunakan oleh lebih dari 250 juta orang. Bahasa ini juga merupakan bahasa kedua pada negara-negara Islam karena dianggap sebagai bahasa spiritual Islam - salah satu agama-agama besar dunia (kita membicarakan tentang lebih dari 1 miliar orang!). Bahasa Arab merupakan salah satu bahasa tetap di organisasi Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).
Alasan lain yaitu bahasa Arab merupakan salah satu bahasa tertua yang hidup di dunia, dan merupakan bahasa asli dari banyak bahasa, bahkan ada teori yang menyatakan bahwa "bahasa Arab merupakan asal dari bahasa-bahasa" dan mereka yang mengadopsi teori ini berlandaskan pada kenyataan bahwa orang Arab dapat melafalkan suara apapun dalam bahasa manapun di dunia dengan mudah, di lain pihak banyak orang-orang bukan-Arab yang kesulitan mengucapkan beberapa huruf Arab yang tidak terdapat dalam bahasa asli mereka (contohnya huruf dhad tidak digunakan dalam bahasa manapun di dunia, dan bahasa Arab sering disebut sebagai bahasa dhad).
Dalam ribuan tahun, sedikit perubahan terjadi pada bahasa ini, dan bahasa ini selalu sesuai pada setiap jaman, menembus berbagai peradaban yang menggunakannya sebagai bahasa asli mereka. Bahkan, bahasa Arab memiliki pengaruh yang besar dalam sebagian besar bahasa yang ada di masa kini. Mungkin, sumbangan bahasa Arab yang paling jelas pada kemanusiaan adalah angka Arab (0,1,2,,3,...), tanpa menyebutkan bahwa banyak kata-kata Arab yang digunakan oleh banyak bahasa pada saat ini (algoritma, sugar, coffee, kopi, alamat, kabar, dan daftar ini terus berkelanjutan....).
Mengapa bahasa ini tetap hidup lebih dari ratusan tahun sementara bahasa yang lain tidak?
Alasan utama untuk pertanyaan tersebut adalah bahasa Arab merupakan bahasa Al-Qur'an, inilah yang menjaga bahasa Arab menjadi bahasa utama hingga lebih dari 1400 tahun peradaban Islam.
Kata-Kata Bahasa Arab yang Berguna
Dalam bahasa Arab | Dalam bahasa Indonesia |
---|---|
Mar-haba | Halo |
Ahlan-Wa-Sahlan | Selamat datang |
Shukran | Terimakasih |
Aasif | Maaf |
Afwan | Permisi |
Kam | Berapa? |
Na'am | Ya |
La | Tidak |
Mabruuk | Selamat |
Yamiin | Kanan (arah) |
Yasar | Kiri |
Ana | Saya |
Anta(p) / anti (w) | Anda |
Kalimat | Artinya |
---|---|
As-salaam-alaikum | Assalamu'alaikum (keselamatan atasmu (salam dalam Islam) |
Kaifa-haluk? | Bagaimana kabarmu? |
Kam-is-sa'ah? | Jam berapa sekarang? |
Al-hamdu- lillah | Alhamdulillah (sering digunakan sebagai jawaban untuk "bagaimana kabarmu?") |
Ma'as-salama | Selamat tinggal |
Jenis huruf yang digunakan dalam tulisan Arab pada tutorial ini disebut Nasekh, merupakan jenis huruf yang umum digunakan dalam bahasa Arab dan merupakan jenis huruf yang paling jelas (jenis ini digunakan dalam buku-buku cetak, surat kabar dan dokumen).
Jika Anda menemukan tulisan Arab yang sukar dibaca, kemungkinan tulisan tersebut menggunakan jenis yang lain (yang bisa sangat berbeda dari Nashek). Contohnya: berikut ini adalah dua tulisan Islami dalam bahasa Arab yang menggunakan jenis tulisan yang indah.
Setelah Anda menyelesaikan tutorial bahasa Arab ini, Anda akan mampu untuk:
jika Anda menyukai tutorial ini, dan menganggapnya cukup membantu, maka Anda dapat membantu dengan menambahkan link menuju website ini dari homepage Anda dan juga memberitahukan orang lain tentangnya. Walaupun tutorial ini gratis, sumbangan apapun baik besar atau kecil sangat dihargai.. Bayarlah melalui paypal - cepat, gratis dan , aman |
|
Note: Use this Arabic language dictionary as a learning aid:
|
Search Arabic Language Resources: |
|
|||||||
. HOW TO MAKE THE MOST OUT OF THIS ARABIC LANGUAGE COURSE? Do you hate huge paper dictionaries as much as I hate them? While learning Arabic or if you are traveling to an Arab country, I highly recommend getting an Arabic language electronic dictionary. I spent some time browsing the Internet looking for a good one. I ended up choosing the Language Teacher by ECTACO.
I was really startled by the value! They make dictionaries in more than 20 languages (including Arabic) and in various price categories. I recommend these dictionaries to anyone who intend traveling to Arab countries or wants to learn Arabic on the move. They also make great gifts!
You can familiarize yourself with such dictionaries here. Make your time learning Arabic easier - you have no idea how much help you can get from a tiny handheld device. I guarantee you'll be as amazed as I was.
|
If you liked this tutorial and thought that it helped you, then feel free to add a link to this tutorial from your website and share it with other people.
|